Saturday, August 11, 2012

Ketika Anda Harus Berutang

Hits : 530 PDF Cetak E-mail
Jumat, 10 Agustus 2012 09:28
utang0812
Zaman sekarang, hampir segala hal dapat dibeli secara kredit, mulai dari rumah, mobil, motor, dan lain sebagainya. Semua kemudahan tersebut memang bisa membuat hidup terasa lebih ringan dan menyenangkan.

Akan tetapi, jika kurang bijak menyikapinya, bisa-bisa Anda justru terbenam dalam belitan utang. Oleh karena itu, sebelum mengajukan kredit, ada baiknya mempertimbangkan dulu beberapa faktor penting yang dilansir mediaindonesia.com, berikut ini:

1. Stabilitas pendapatan

Stabilitas pendapatan merupakan faktor yang sangat penting untuk diketahui. Semakin stabil pendapatan, semakin tinggi batas pinjaman yang dapat diambil. Jika profesi yang Anda geluti mengandalkan pemasukan dari komisi, maka pendapatan bisa dikatakan kurang stabil. Rasio utang yang ideal tergantung pada jumlah pendapatan serta aset-aset yang dimiliki.

2. Sumber pendapatan alternatif
Apakah Anda memiliki pekerjaan sampingan untuk menambah penghasilan setiap bulan? Apakah Anda memiliki properti yang disewakan untuk menambah pemasukan? Semakin banyak sumber perputaran uang yang dimiliki, semakin baik pula kesanggupan Anda untuk membayar utang.

3. Rasio jaminanRasio jaminan (coverage ratio) adalah suatu angka yang menunjukkan perbandingan antara pendapatan dengan pembayaran bunga pinjaman setiap bulan. Untuk mengetahui rasio jaminan Anda, hitung dulu besar pendapatan yang masuk ke kantong setiap bulan, serta besar bunga pinjaman yang harus dibayar perbulannya.

Agar perhitungan lebih tepat, kurangi dulu semua pengeluaran rumah tangga dari jumlah pendapatan keseluruhan, dan gunakan angka tersebut untuk mengalkulasikan rasio jaminan. Jika rasio jaminan kurang dari 1, Anda sebaiknya mempertimbangkan ulang keinginan untuk memperoleh kredit. Akan tetapi, jika rasio jaminan di atas angka 3 dan penghasilan termasuk stabil, posisi Anda jauh lebih aman.

4. Utang vs rasio kekayaanBesarnya utang yang boleh diambil juga tergantung pada jumlah kekayaan, termasuk aset, secara keseluruhan. Jika Anda memiliki beberapa properti yang telah dibayar lunas, mengambil hipotek lain tidak menjadi masalah, meskipun jika sumber pendapatan tidak terlampau stabil.

5. Uang tunai

Sebelum mengajukan kredit, periksa dulu besar tabungan dana darurat yang dimiliki. Dengan demikian, Anda dapat memperkirakan berapa lama bisa bertahan jika kehilangan sumber penghasilan utama. (*/AS)

http://ciputraentrepreneurship.com/component/content/article/209-personal-finance/19237-ketika-anda-harus-berutang.html

No comments:

Post a Comment