Saturday, August 11, 2012

10 Tips Bagi Wanita yang Ingin Karirnya Bersinar


Metta Pranata - detikfinance
Jumat, 10/08/2012 14:28 WIB
 

img
Jakarta - Zaman sekarang kemampuan kaum perempuan tak kalah hebatnya dengan kaum pria di dunia kerja. Tapi ada beberapa fakta dan penyebab yang membuat wanita kerap kalah bersinar dengan rekan kerja pria di kantor. Pelatih spesialisasi bisnis komunikasi dan kepimpinan, Vimmella Bendall berbagi tips untuk para wanita karir yang ingin lebih bersinar di kantor.

Apa sajakah tips dari Bendall yang sudah berpengalaman lebih dari 20 tahun ini? Berikut 10 tips untuk para wanita yang ingin bersinar di tempat kerjanya, seperti dilansir dari DivaAsia, Jumat (10/8/2012):
 

1. Jadilah sosok yang tangguh, tapi jangan macho

img
Tangguh berarti berani membuat keputusan, bertindak dan teguh memegang pendapat tanpa menjadi agresif. Aktif meminta laporan hasil dari anggota tim, berjuang meminta bujet yang lebih besar, mengatakan apa yang perlu Anda katakan dan lakukan apa yang perlu Anda lakukan tanpa mengorbankan integritas Anda.

2. Jadi wanita pemberani

img
Keberanian di tempat kerja adalah mengenai pengambilan sikap dan menghadapi resiko. Turut andil dalam menciptakan prestasi. Ketika menerima promosi atau kenaikan gaji, tanggapi dengan menyebutkan kualitas dan keunggulan yang Anda suguhkan.

Jelaskan bagaimana Anda akan menggunakan keunggulan-keunggulan tersebut untuk membuat perusahaan lebih baik atau mendapatkan proyek yang diincar. Mendapat promosi bukanlah hadiah. Anda telah bekerja keras dan layak mendapatkannya.

Ketika Anda gagal mendapat imbalan atas prestasi Anda, otomatis semangat Anda pelan-pelan akan luntur. Semakin banyak wanita menunjukkan keberanian di tempat kerja, maka sikap seperti itu lama-lama tidak akan dipandang sebagai sesuatu yang aneh atau tidak biasa lagi.

3. Siap memegang kendali

img
Berhenti mengeluh dan lakukan sesuatu mengenai hal-hal yang sebenarnya tidak Anda senangi. Pastikan Anda menyelesaikan setiap perbincangan dengan merasa berdaya dan di waktu yang bersamaan membuat lawan bicara merasakan hal yang sama.

4. Perbarui kemampuan Anda

img
Kejarlah kesempatan untuk mengemban pendidikan lagi khususnya di bidang komunikasi, manajemen pribadi dan pengambilan keputusan. Melanjutkan pendidikan membuat kemampuan Anda tidak kadaluarsa, apalagi di bidang kemampuan komunikasi dan berbicara.

5. Berani bicara

img
Lakukan banyak hal berbeda, jalani dan nikmati hidup sepenuhnya, kembangkan pengetahuan dan pengalaman Anda. Jadilah sosok yang menarik dan memiliki kemampuan untuk mendiskusikan nyaris topik apa pun.

Datang ke wawancara kerja bahkan meskipun Anda tidak menginginkan posisi itu, lakukan gerakan lateral. Kesempatan datang tiba-tiba dan kerap tersamarkan. Komit untuk membuat satu kontribusi pada setiap meeting. Beberapa wanita lebih memilih menunggu hingga dipanggil atau mengalami kesulitan ketika disuruh tampil.

Kadang perlu menginterupsi supaya suara Anda didengar. Lakukan saja. Anda harus didengar agar diperhitungkan.


6. Fokus pada gambaran besar

img
Manajemen mikro adalah mengelola dengan kontrol eksesif atau perhatian pada detil. Manajer mikro terobsesi dengan kontrol atau mereka mereka selalu ingin mendorong orang-orang di sekitarnya untuk sukses. Resikonya, kolega-kolega mereka bisa merasa kurang berdaya.

Para manajer mikro ini menghancurkan kepercayaan diri kolega, melukai performa mereka dan membuat mereka hingga ke titik dimana mengundurkan diri merupakan satu-satunya pilihan yang tersisa.

Hindari jatuh ke dalam perangkap sang perfeksionis dengan mempertahankan gambaran besar di dalam benak Anda. 80% dari output bisa dicapai dalam 20% waktu yang dihabiskan. Mengetahui dimana Anda harus fokus berusaha merupakan sebuah keuntungan jika bukan menjadi persyaratan mutlak untuk para manajer.

7. Pupuk kepercayaan diri

img
Kepercayaan diri sejati meliputi kesediaan untuk mendengarkan tanggapan balik, mengakui kesalahan dan menerima kegagalan. Ambil pekerjaan baru atau proyek yang beresiko dan kerjakan dengan baik.


8. Jangan gunakan jargon

img
Hilangkan jargon di akhir kalimat Anda. Contohnya: “Ini ide yang bagus, bagaimana menurutmu?” atau “Kita memiliki tim terbaik, kan?” Jargon membuat Anda terdengar tidak yakin dan kurang berwenang.

Juga hindari kata-kata: beberapa, hanya, mudah-mudahan, sepertinya. “Ini hanya pikiran saya saja.” “Saya hanya seorang pemula.” “Mudah-mudahan saya melakukan tugas dengan baik.” “Saya rasa saya punya pertanyaan.” Ini adalah pernyataan lemah yang mensinyalkan kurang percaya diri dan memberitahu pendengarnya bahwa kalimat ini kurang penting.

Terus menerus meminta maaf juga memiliki efek yang sama.

 

9. Kendalikan karir Anda

img
Jangan hanya duduk berdiam diri menanti kesempatan untuk datang ke pangkuan Anda. Ketika Anda menetapkan gol untuk diri sendiri, cobalah sespesifik mungkin karena ini bisa memberikan Anda ide yang jelas, seperti apakah kesuksesan itu.

Pikirkan aksi-aksi spesifik yang perlu dilakukan demi mencapai gol Anda. Jelas dan presisi. Ambil alih kampanye pencitraan publik Anda sendiri jadi setiap pencapaian Anda bisa terdeteksi dan dihargai.

Untuk mencapai kenaikan pangkat, berpakaianlah satu level di atas posisi Anda saat ini. Jika Anda seorang supervisor, berpakaianlah seperti seorang manajer.

10. Belajar bicara di depan publik

img
Salah satu kesalahan terbesar yang bisa dibuat wanita terhadap karirnya adalah, tidak belajar public speaking. Padahal ini adalah kesempatan emas untuk mengekspos kesetaraan dan kemampuan yang dimiliki seorang wanita. Kalahkan rasa takut Anda, ikut beberapa pelatihan, keluarlah ke hadapan publik dan bersinar.
 
http://finance.detik.com/read/2012/08/10/142843/1988360/4/10-tips-bagi-wanita-yang-ingin-karirnya-bersinar

No comments:

Post a Comment