Friday, September 9, 2011

Mengasah Diri Agar Lebih Produktif

Mengasah Diri Agar Lebih Produktif
Christina Andhika Setyanti | Dini | Rabu, 7 September 2011 | 16:54 WIB

Salah satu penghambat produktivitas adalah sikap terlalu perfeksionis yang belakangan membuat mereka kewalahan menghadapi semua pekerjaan seorang diri.
KOMPAS.com - Ketika mulai bekerja, biasanya kita sering menetapkan target tertentu dalam pekerjaan kita, mulai dari standar rendah sampai standar yang sangat tinggi. Namun, seiring berjalannya waktu, semangat ini sering kali mengendur dan menyebabkan tidak adanya kemajuan dalam bekerja. Bila hal ini terjadi, maka inilah saatnya untuk mengevaluasi produktivitas Anda.
Produktivitas karyawan memang merupakan salah satu tuntutan perusahaan tempat kita bekerja. Yang menjadi bahan penilaian di sini adalah kemampuan untuk mengatur waktu, tenaga, dan kemampuan lainnya. Namun, sembilan dari 10 karyawan ternyata mengalami kesulitan mengatur hal-hal ini dengan efektif. Karena itu, tak ada salahnya Anda mengasah produktivitas Anda.

Pentingnya produktivitas
Perhitungkan waktu yang Anda butuhkan untuk menyelesaikan semua pekerjaan Anda. Jika bisa mengatur waktu dengan baik, maka Anda tak perlu terburu-buru bekerja, bahkan sampai stres karena pekerjaan yang menumpuk. Pikirkan betapa menyenangkannya bisa melakukan semuanya dengan baik dalam waktu dan usaha yang minimal. Ketika bisa melakukan hal ini, berarti Anda sudah ada dalam jalur yang benar, dan semakin mudah untuk mencapai tujuan.

Menjalankan beberapa trik sederhana untuk mendongkrak produktivitas Anda bisa membantu menciptakan situasi kerja yang lebih efektif. Ketika sudah berhasil menjalankan hal ini
maka Anda pun bisa terlepas dari stres. Dengan demikian Anda bisa berkonsentrasi pada pekerjaan Anda, dan bukan malah mengkhawatirkannya.

Di sisi lain, produktif dalam bekerja juga berimbas positif pada hal lainnya, seperti memiliki hubungan sosial yang baik. Coba bayangkan jika ketika Anda sedang menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman, Anda masih harus mengkhawatirkan semua pekerjaan yang belum tuntas. Sebaliknya, Anda pasti bisa lebih menikmati waktu bersama keluarga dengan tenang karena semua pekerjaan selesai dengan baik.

Seberapa produktifkah Anda?
Jika angka 1 disamakan dengan kondisi sangat tidak produktif, dan angka 10 adalah sangat produktif, di peringkat manakah produktivitas Anda dari skala 1-10? Jika produktivitas Anda masih berada di angka 5-7, berarti Anda masih dalam batas normal. Namun, angka ini masih bisa ditingkatkan dengan berbagai cara yang berbeda agar bisa mencapai angka 9-10.

Penghambat produktivitas
Jika Anda belum bisa mencapai tingkat produktivitas yang Anda inginkan, sebaiknya Anda mencari tahu masalah yang Anda hadapi. Bagi beberapa orang, salah satu penghambat produktivitas adalah sikap terlalu perfeksionis yang belakangan membuat mereka kewalahan menghadapi semua pekerjaan seorang diri. Hal ini membuat Anda merasa takut memulai pekerjaan, atau bingung memulai dari mana.

Kurang fokus, sulit konsentrasi, atau selalu mengerjakan banyak pekerjaan sekaligus, juga bisa menghambat produktivitas Anda. Tetapi jangan putus asa, karena semua permasalahan ini masih bisa diatasi. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengikis habis kebiasaan buruk yang menghambat produktivitas seseorang. Misalnya, dengan lebih fokus pada satu pekerjaan yang sedang dikerjakan, percaya dengan kemampuan diri, atau tidak membandingkan diri dengan
keberhasilan orang lain. Setiap orang pasti memiliki caranya sendiri untuk bisa meningkatkan produktivitasnya.


Sumber: Forbeswoman

No comments:

Post a Comment