Monday, May 9, 2011

Menciptakan Budaya Korporat Positif

Views :1494 Times PDF Cetak E-mail
Senin, 09 Mei 2011 11:14
budaya_perusahaan_67Budaya korporat bukanlah suatu hal yang bisa didefinisikan. Budaya korporat tidak memiliki wujud yang nyata. Ia ‘hanya’ sebuah keyakinan, pemahaman dalam pikiran manusia, sebuah perasaan, sebuah kesadaran yang tertanam dalam sebuah perusahaan dan karyawan yang berada di dalamnya. Jika Anda bertanya kepada dua CEO perusahaan yang berbeda, jawaban mereka tentang budaya korporat yang mereka anut bisa sangat bertolak belakang.

Hal terpenting dalam sebuah budaya korporat yang berkualitas tinggi bukan rentetan kata sifat yang positif tetapi bagaimana membuat budaya tersebut terealisasi secara nyata dalam perusahaan. Karyawan ialah aset terbesar dan saat bisnis melesat dengan pesat, Anda membutuhkan sebuah budaya korporat yang kokoh. Lalu bagaimana mendirikan sebuah budaya korporat yang seperti ini, simak enam poin berikut.

1. Tentukan warisan Anda

Tentukan perusahaan macam apa yang Anda inginkan. Banyak orang meninggalkan lingkungan perusahaan mereka dan bergabung dalam sebuah bisnis kecil karena mereka diperlakukan secara semena-mena. Pikirkan tentang apa yang orang akan bicarakan tentang usaha Anda saat mereka meninggalkan bisnis Anda dan bekerja di tempat lain.

2. Rekrut dengan cerdas

Rekrutlah orang yang tepat dan sesuai. Sebuah perusahaan bisa saja memiliki sebuah visi hebat tetapi ia tetap saja butuh sebuah tim yang hebat untuk mewujudkan visi tersebut. Sebagian besar pekerja telah memiliki pekerjaan masing-masing. Pastikan Anda memiliki diferensiasi dalam pekerjaan.

3. Dengarkan

Umpan balik antaratasan sangat disepelekan di berbagai perusahaan baik besar maupun kecil. “Tanyakan pada karyawan Anda apa yang mereka sukai saat bekerja dalam perusahaan Anda, apa yang mereka kurang sukai dan apa yang mereka akan kerjakan dengan cara berbeda jika perusahaan itu adalah milik mereka sendiri. Fokuslah pada kebutuhan karyawan sehingga bisa tercipta budaya korporat positif yang kuat."

4. Libatkan

Pertimbangkan untuk saling berbagi tujuan perusahaan dan keuangan baik yang baik dan buruk dengan karyawan Anda. Bukalah sebuah jalur komunikasi yang bisa menciptakan sebuah budaya keterbukaan dalam perusahaan Anda dan para karyawan bisa lebih terlibat dalam keberhasilan bisnis Anda.

5. Imbalan

Sanjungan selalu berhasil menunjukkan apresiasi kita kepada seseorang terutama saat datang dari seseorang yang lebih senior atau atasan kita. “Berikan pengakuan di saat-saat yang tepat dan diperlukan. Mengakui dan memberikan imbalan atas prestasi menjadi sebuah cara untuk memberikan semangat yang lebih tinggi kepada parea karyawan."

6. Bersiap untuk berubah

Mengubah budaya sebuah perusahaan membutuhkan  waktu, kesabaran dan dedikasi yang tak terhingga. Budaya perusahaan ini bisa diubah dengan melakukan serangkaian perubahan kecil yang nyata. (*/Akhlis)

Sumber:
http://ciputraentrepreneurship.com/tips-bisnis/183-hrd/8124-menciptakan-budaya-korporat-positif.html

No comments:

Post a Comment