Wednesday, June 15, 2011

Langkah Bijak Sebelum Memotong Anggaran

Hits : 1218 PDF Cetak E-mail
Selasa, 14 Juni 2011 15:18
cut_the_budgetBisnis, mempunyai roda kehidupan yang hampir sama dengan manusia. Kadang berada di atas dan tak jarang pula berada di bawah. Sebagai seorang pengusaha, Anda harus bisa mempersiapkan diri menerima kenyataan berada di masa pailit. Bila saat itu datang, jangan panik atau melarikan diri dari masalah yang ada. Yakinlah bahwa kreatifitas serta jiwa Anda sebagai entreprenuer ditantang di kala usaha Anda sedang mengalami masa kritis. Lalu, apa yang sebaiknya dilakukan?

Memotong anggaran merupakan satu dari sekian banyak tindakan yang dapat menyelamatkan bisnis dari jurang kebangkrutan. Walau dianggap sebagai tindakan wajar namun memotong anggaran sebaiknya dilakukan sebijaksana mungkin agar malah tak menjadi “bumerang” bagi Anda. Nah, sebelum melakukan pemotongan anggaran perhatikan beberapa hal yang dapat memengaruhi keputusan Anda tersebut.

Lobi supplier
Melobi supplier perlu dilakukan untuk mendapatkan harga bahan baku yang murah, baik di awal usaha maupun di masa kritis. Bila Anda berhasil memeroleh bahan baku dengan harga murah, itu artinya biaya produksi Anda bisa ditekan seminimal mungkin.  Jika hal itu terjadi, Anda tak perlu memotong anggaran produksi.

Outsourcing
Mempekerjakan karyawan dengan sistem outsourcing adalah tindakan efektif. Lebih-lebih bila usaha Anda bergerak di bidang manufaktur atau produksi barang. Dengan outsourcing, Anda bisa menerapkan sistem kerja lepas atau tak terikat pada sejumlah karyawan dengan pola pembayaran yang lebih fleksibel. Jadi bila suatu ketika produktifitas usaha menurun, Anda tak perlu memotong anggaran untuk gaji para karyawan. Cukup dengan mengkomunikasikan keadaan bisnis Anda secara terbuka dan jujur, masalah pun bisa terpecahkan tanpa harus mengorbankan hak orang lain.

Investasi teknologi
Bagi sebagian besar pengusaha, investasi di bidang teknologi dianggap sebagai cara konvensional untuk mengurangi biaya. Fasilitas internet yang disediakan teknologi modern saat ini bisa membantu meningkatkan produktifitas dan secara otomatis mengurangi anggaran. Hal ini bisa terlihat dalam hal promosi serta menjalin hubungan dengan klien. Sebagai contoh bila sebelumnya promosi dilakukan dengan mencetak brosur atau katalog dan kemudian disebarkan ke customer, dengan bantuan teknologi semua itu bisa terlaksana melalui pengiriman surat elektronik atau e-mail. Meski promosi dengan teknologi juga menelan biaya tapi tak sebesar dibanding cara klasik. Nah dengan demikian, tanpa melakukan pemotongan anggaran, biaya pengeluaran Anda pun sudah terpotong secara tak langsung. (*/dari berbagai sumber)

http://ciputraentrepreneurship.com/tips-bisnis/174-rencana-bisnis/9008-langkah-bijak-sebelum-memotong-anggaran.html

No comments:

Post a Comment